Wajib Tahu Konsumsi Makanan Ini untuk Menurunkan Kadar Asam Urat

Picture by : https://www.issm.info

Kadar asam urat yang tinggi akan menyebabkan nyeri yang sangat menyiksa di beberapa titik persendian. Oleh karena itu, jika seseorang sudah didiagnosis memiliki kandungan asam urat yang tinggi sangat penting untuk menjaga beberapa jenis makanan yang mengandung purin.

Tapi tahukan kamu bahwa ternyata dengan mengkonsumsi jenis makanan dan minuman berikut kadar asam urat dalam darah dapat menurun lho. Lalu apa saja sih makanan dan minuman yang dapat menurunkan kadar asam urat ini? Yuk simak ulasan satu ini.

Green Tea atau The Hijau

Ternyata menyeduh green tea secara teratur dapat menurunkan kadar asam urat secara berkala, lho. Pasalnya teh hijau atau green tea ini memiliki sifat anti-inflamasi yang dapat meredakan kondisi kadar asam urat yang tinggi atau biasa dikenal dengan hiperurisemia.

Selain itu green tea juga mengandung anti-oksidan yang cukup tinggi, sehingga dapat membantu pengeluaran beberapa zat berbahaya dan racun dalam tubuh kamu. Jadi, pastikan untuk mulai mengganti teh manis yang biasa kamu seduh dengan green tea mulai sekarang juga ya!

Lemon

Banyak yang mengira bahwa lemon salah satu pemicu meningkatnya kadar asam urat dalam darah, padahal lemon merupakan salah satu buah dengan kandungan vitamin C tinggi yang bisa menurunkan kadar kolesterol jahat dan asam urat yang dikeluarkan melalui urin.

Tapi jika kamu bosan untuk mengkonsumsi buah satu ini, kamu bisa menggantinya dengan beberapa buah lain yang juga kaya akan vitamin C seperti jeruk, kiwi dan tomat.

Pisang

Buah yang selalu ada di semua musim ini sangat familiar di masyarakat Indonesa. Buah yang kaya akan antioksidan, potasium dan vitamin C ini sangat berperan penting dalam meburunkan kadar asam urat dalam darah.

Berries

Buah yang terkenal dengan kadar antioksidan tinggi adalah keluarga berries, seperti strawberry, blueberry, cranberry dan blackberry. Sehingga buah dari keluarga berries ini sangat ampuh dijadikan alternatif obat bagi penderita asam urat.

Wajib Tahu Konsumsi Makanan Ini Menurunkan Kadar Asam Urat

Picture by : https://www.cnnindonesia.com

Air Putih

Minuman yang paling banyak ditemui dan mudah untuk dicari adalah air putih. Memang terdengar sangat sederhana namun mengkonsumsi air putih 2 hingga 2,5 liter setiap hari dianggap ampuh menurunkan kadar asam urat dalam darah.

Selain mengkonsumsi beberapa makanan dan minuman di atas, menghindari gula juga sangat disarankan untuk penderita asam urat lho. Dan tentunya pastikan untuk mengkonsumsi semua bahan makanan dan minuman di atas secara teratur untuk mendapatkan hasil yang maksimal.